Archive for the ‘Bahasa’ Category

GO GREENRasanya masalah penanaman ganja di propinsi Aceh (NAD) sejak beberapa dekade yang lalu sampai saat ini belum bisa dihentikan. Baik selama era GAM dan sampai saat ini, setelah terjadi perdamaian dibumi serambi Mekah tersebut.

Meski pemerintah dalam hal ini pihak kepolisian dengan gencar melakukan pembongkaran kebun-kebun ganja yang letaknya cukup sulit, dilereng perbukitan dan daerah terisolir yang sangat jarang dilewati masyarakat umum.

Bila pada masa GAM kita boleh ada ‘excuse’ atas masih terus adanya kebun ganja, maka pada saat ini dimana telah terjadi perdamaian antara GAM dan pemerintah NKRI seharusnya masalah kebun ganja ini sudah bisa kita tuntaskan. Apa sebenarnya akar permasalahan dibalik gemarnya masyarakat menanam membuka kebun ganja ? Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

9 Comments | Category: Bahasa, General

China DollSaya tergelitik untuk menulis setelah melihat begitu banyak contoh profil wajah dari para pesohor /selebriti yang ada didunia, termasuk di Indonesia.

Mari kita lihat wajah Keanu Reeves, blasteran China dan Kaukasus. Terlihat didominasi gene Kaukasus : badan tinggi, kulit cerah bukan kekuningan dan mata relatif normal tidak terlihat lipatan Mongolia sebagaimana ciri khas etnis China yang bermata sipit.

Selanjutnya Alicia Keys, Beyonce, Presiden terpilih Barack Obama, Mariah Carey, dan penyanyi pria berambut kribo Lenny Kravitz.  Mereka semuanya adalah blasteran antara etnis Kaukasus dan ras Afrika atau Niger. Lihatlah masing-masing dari mereka : sangat jelas dominasi ras Afrika pada wajah mereka yang mengalahkan sifat genetik Kaukasus yang mereka miliki. Rambut khas agak keriting, kulit coklat agak gelap dan warna iris mata yang coklat gelap atau hitam, meski tampak sedikit ke-Kaukasusannya dari bentuk hidung bangir Beyonce dan Alicia Keys serta Mariah Carey.

Khusus President-elect Obama, dia mewarisi seluruh profil ayahnya yang berasal dari Kenya. Sedikitpun tidak terlihat wajah Anne, ibunya yang bule bermata biru. Namun, lihatlah Maya Soetoro, adik Obama dari ayah Indonesia. Ternyata sifat genetik Anne, ibunya yang Kaukasia lebih dominan dibandingkan pak Soetoro yang bergenetik Indonesia, maka pandanglah wajah Maya : profil wajah bule, mata kebiruan, kulit sangat cerah dan postur tubuhnya juga tinggi besar, bongsor seperti ras Kaukasus pada umumnya . 

Di Indonesia banyak contoh dominasi phenotipik Kaukasus pada wajah beberapa artis blasteran, seperti Alexandra Gottardo, Cinta Laura, Riyanti Cartwright, Cathy Sharon, Catherine Wilson, Andrew White, Collins Stuart dan Mike Lewis. 

Alexandra Gottardo, ayahnya seorang pria Italia dan ibunya wanita asal Malang. Maka lihatlah hidung, mata dan bibirnya yang tampak mewarisi profil anggun seorang bangsawan dari kebanyakan pria Italia dengan rambut yang  berwarna gelap. Sebuah perpaduan yang sangat indah, kulit tidak terlalu pucat dengan alis mata yang lebat, mata yang abu-abu tidak terlalu biru serta rambut coklat-kehitaman.

Catherine Wilson menurut pandangan saya malah hampir persis seperti bule asli. Gene Indonesianya tidak tampak, kecuali jika dia berbicara bahasa Indonesia yang sangat lancar dan tidak cadel sama sekali. Tutup mata anda dan dengarkan dia berbicara, maka kita tidak akan membayangkan wajahnya yang bule bener-bener.

Popularity: unranked

4 Comments | Category: Bahasa, Life

stikes 3stikes 2stikesIbu saya seorang guru dan kemudian naik menjadi penilik sekolah dasar pada masa kanak-kanak saya. Beliau sangat mengutamakan dan menekankan agar menomor- satukan tugas-tugas yang diberikan di sekolah, ketimbang aktivitas lain, seperti : bermain, membantu pekerjaan dirumah, bepergian dengan keluarga, dll.

Bagi ibu saya, yang kepala SD waktu saya disekolah dasar, saya dan saudara saya tidak boleh tidur malam hari, sebelum PR yang diberikan sebagai tugas oleh guru disiang harinya diselesaikan dengan baik dan sempurna. Andaikan ada soal-soal yang sulit, beliau pasti akan menjelaskan kepada saya dan memberi penyelesaian soal dengan jelas. Tidak ada alasan karena soalnya susah, lalu saya biarkan kosong tidak terjawab sampai keesokan paginya. Ibu saya akan marah dan tidak terima alasan itu.

Demikian pula ayah saya. Meski beliau bukan seorang guru, ayah saya juga sangat memperhatikan pendidikan putra-putrinya. Ayah mempunyai sebuah buku soal matematika yang sangat tebal, dengan jumlah 1000 pertanyaan. Maka bagi setiap anak dan disesuaikan dengan kelas dimana saat itu kita belajar, bapak akan memberikan tugas untuk menyelesaikan minimal 5 soal matematika setiap hari. Buku jawaban soal yang kita buat harus diletakkan diatas meja kerja bapak saya, untuk diperiksa dan diberi nilai bila bapak sudah sempat dan ada waktu untuk itu. Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

No Comments | Category: Bahasa, General

WIBSaya tertegun dan terkesan dengan ide untuk menyederhanakan sistem waktu yang berlaku di Indonesia. Pada saat ini kita kenal 3 kawasan waktu yaitu : Indonesia Barat, Indonesia Tengah dan Indonesia Timur atau yang lebih populer dengan istilah WIB, WITA dan WIT.

Menurut diskusi pada larut malam di TVRI tersebut, gagasan untuk melakukan perubahan dan menyederhanakan sistem waktu di Indonesia tersebut sebenarnya sudah dimulai sejak tahun 2005 , jadi sudah 3 tahun yang lalu. Namun entah kenapa sampai saat ini masih belum dibuat satu keputusan Presiden (Kepres) mengenai hal itu.

Secara umum, dengan disederhanakannya sistem waktu, yaitu dengan gagasan menjadi hanya satu sistem yang berlaku diseluruh NKRI, dari Sabang sampai ke Merauke. Gagasan itu menganut sistem WITA atau waktu Indonesia Tengah sebagai patokan.

Mengingat negeri China hanya mempunyai satu waktu nasional yaitu waktu Beijing yang berlaku dari Shanghai sampai Tian Jin atau dari utara keselatan dan dari timur sampai ke barat negeri tirai bambu tersebut. Padahal China dengan luas negaranya yang begitu besar melebihi hamparan pulau-pulau di Indonesia.

Alasannya sangat bagus dan kedengarannya memberi harapan akan terjadinya perbaikan disegala lini kehidupan. Dalam bidang ekonomi, dengan ditetapkannya WITA sebagai waktu nasional Indonesia, ini berarti waktu Jakarta akan sama dengan waktu Singapore. Dengan dampaknya yaitu pembukaan bursa Singapore akan sama persis waktu atau jamnya dengan pembukaan bursa efek di Jakarta. Read the rest of this entry »

Popularity: 5%

2 Comments | Category: Bahasa, Life

POLKAStroke merupakan pembunuh ketiga setelah penyakit jantung dan kanker. Dan hipertensi adalah pembunuh diam-diam (silent killer). Pada usia  40 tahun keatas, sebaiknya kita mulai berhati-hati dalam memilih makanan dan minuman yang menjadi asupan nutrisi kita sehari-hari. Kebanyakan dari kita, karena tidak atau belum merasakan adanya keluhan, merasa dirinya sehat wal’afiat sehingga bebas mengkonsumsi apapun yang diinginkan.

Padahal apa yang diduga sehat, kemungkinan sudah terjadi gangguan organ dalam, namun belum dirasakan. Seperti tekanan darah yang normalnya adalah 120/80. Berapapun usia anda, tekanan darah yang normal yaitu 120/80 titik. Jadi tidak ada kompromi, dimana dulu katanya kalau kita berumur 50 tahun keatas bila tekanan darah kita 140/90 itu dianggap normal. Padahal hal itu sama sekali tidak benar alias salah total.  Lantas apa yang harus dilakukan ? Read the rest of this entry »

Popularity: 18%

207 Comments | Category: Bahasa, Popular Health

PESAWATBelum lama ini, saat Presiden SBY mampir transit di bandara Seattle, negara bagian Utah di Amerika Serikat, beliau menerima telpon dari Presiden terpilih Barack Obama. Keduanya lantas berbicara akrab setelah SBY mengucapkan selamat atas terpilihnya Obama menjadi Presiden ke-44 dari negara adikuasa USA.

Meski pembicaraan tidak terlalu lama, selebihnya Presiden Obama berbicara fasih dalam bahasa Indonesia. Obama menyatakan kerinduannya untuk mencicipi nasi goreng, bakso dan rambutan. Nah, lho segitu sederhananya keinginan orang nomor satu dinegara super power dunia tersebut..

Mumpung sekarang musim rambutan, mungkin KBRI di Washington DC dapat mengirimkan satu keranjang parcel berisi buah rambutan. Staf KBRI persisnya chef atau juru masak kedutaan, bisa memasak nasi goreng untuk Obama dirumahnya di Chicago. Sekalian dengan bakso urat, bakso goreng atau bakso apapun yang digemari Obama.. 

Tetapi prediksi saya Obama akan menolak, bila diperlakukan seperti itu. Karena saya tahu Obama bukanlah tipe orang yang ingin diperlakukan spesial dengan kata lain tidak mau mendapat perlakuan berlebihan. Dia maunya ditreat ‘as ordinary people’. Obama tetaplah Obama yang humble, hangat dan concern pada masalah sosial dan sensitif dengan kondisi kaum minoritas. Karena itu let it be…

Popularity: 10%

No Comments | Category: Bahasa, General

HKKelenjar gondok atau disebut kelenjar tiroid, adalah kelenjar yang normalnya berlokasi dibagian tengah-depan dari leher kita. Ada tiga bagian yaitu : lobus kanan, lobus kiri dan lobus intermedius yang menghubungkan lobus kanan dan lobus kiri.

Dalam keadaan normal, kelenjar tiroid berukuran kecil, dengan berat hanya 2-4 gram posisinya dileher depan bagian tengah dan tidak teraba. Sehingga pada leher orang normal tidak tampak tonjolan atau massa yang mengganggu pemandangan seperti apa yang kita lihat pada penderita gondok.

Fungsi kelenjar tiroid yaitu mengatur metabolisme tubuh, sehingga segala sesuatunya berjalan lancar dan normal didalam tubuh seseorang. Maka dikenal beberapa istilah seperti : eutiroid, hipertiroid dan hipotiroid.

Eutiroid adalah keadaan dimana besar dan fungsi kelenjar gondok dalam keadaan normal. Hipertiroid, berarti kelenjar gondok bekerja melebihi kerja normal sehingga biasanya kelenjar gondok membesar dan juga akan didapatkan hasil laboratorium untuk hormon TSH, T3 dan T4 yang berada diatas ambang normal. Hipotiroid kebalikan dari hipertiroid, disini kelenjar gondok bekerja dibawah normal, sehingga ketiga hormon tadi kadarnya didalam serum dibawah angka normal. Apa gejala dan dampak dari kelainan kelenjar gondok ini ? Read the rest of this entry »

Popularity: 33%

588 Comments | Category: Bahasa, Popular Health

TREEWHITE HOUSESebenarnya saya tidak tahu apa-apa mengenai ekonomi. Sebab saya bukan sarjana ekonomi, melainkan sarjana kedokteran. Jadi pemahaman saya mengenai seluk-beluk ekonomi dan keuangan agaknya sangat dangkal.

Melihat dampak adanya salah urus ekonomi di Amerika Serikat, masyarakat seluruh dunia jadi terkena imbasnya. Hal ini kata orang disebabkan kerakusan/ greed segelintir manusia dinegara barat untuk mengejar profit yang setinggi-tingginya.

Bayangkan , uang yang dahulu hanya dimanfaatkan sebagai alat pembayaran, terakhir sudah menjadi komoditas di pasar uang alias pasar bursa. Dengan mengobok-obok saham dan mata uang satu atau beberapa negara, maka satu orang yang cerdik dibidang ini berhasil membuat kondisi perekonomian satu negara dan bahkan dunia menjadi porak-poranda sampai kolaps, ibarat kena angin puting-beliung.

Saya kurang paham apa yang disebut hedge. Dari kamus oxford saya dapat arti kata itu sbb. : 1. semak diantara dua ladang atau kebun 2.  pertahanan terhadap inflasi 3. menghindar untuk memberi jawaban langsung atas satu pertanyaan. 4. mencegah kehilangan seseorang dengan cara memberi dukungan lebih dari satu kali.

Selain hedge, ada lagi kata derivative yang kembali menurut kamus oxford pocket yang saya punya, adalah sesuatu, khususnya kata yang diturunkan dari kata lain. Jadi kata derivatives yang biasa digunakan di bank itu kemungkinan adalah seperti : deposito yang diturunkan / berasal dari tabungan. Atau obligasi yang berasal dari  simpanan berjangka (?). Saya akhirnya dibuat puyeng sendiri oleh kata-kata ekonom yang amat syusah dicerna oleh otak saya…

Apapun itu, yang jelas keadaan ekonomi sekarang ini sudah kollaaaaapssss  akibat keserakahan orang dari Joseph Cassano pimpinan unit usaha  AIG perusahaan asuransi terbesar di dunia, Richard Fuld CEO dariLehman Brothers, dan Christopher Cox kepala asosiasi sekuritas dan exchange di Amerika Serikat yang seharusnya mengawasi semua kebobrokan itu. Berapa besar dosanya tidak bisa diukur, tidak berhingga. Nyenyakkah tidurnya setelah ekonomi global mandek dan macet seperti ini,  akibat ulahnya? Wallahu Allam…

Popularity: 3%

No Comments | Category: Bahasa, General, Life

Autumn LeavesSemalam saya menonton film disalah satu saluran TV. Karena nontonnya tidak dari awal, maka saya tidak tahu judul film tersebut. Anyway, ceritanya tentang seekor buaya sangat besar, panjang 30 kaki artinya hampir tujuh meter. Wow, ukuran yang fantastik dan diperkirakan berusia 150 tahun.

Kejadiannya didaerah Maine, Minnesota di Amrik sana. Habitatnya berupa sungai atau danau, dimana ditepi kiri dan kanannya ditumbuhi pepohonan rindang menghijau, seperti pemandangan disungai Amazon di Amerika Selatan.

Disatu sisi sungai itu hidup seorang wanita tua sendirian dalam satu rumah sederhana dengan beberapa ternak dan pertanian sayur-mayur. Si ibu ini suaminya konon dahulu meninggal karena dilahap buaya sungai yang berukuran besar itu. Tetapi anehnya, pada ending cerita terlihat ibu ini sedang memberi makan anak-anak buaya yang masih sebesar tokek dengan daging cincang yang disiapkan khusus untuk mereka.

Anak-anak buaya tersebut berada didalam sungai, dipermukaan air kelihatan senang bermain dengan si ibu, sambil sesekali menggigit kaki ibu yang terjuntai kedalam air sungai. Satu pemandangan yang aneh, sekaligus menakutkan bagi saya. Meskipun kecil, mereka kan binatang atau reptil buas yang masih mempunyai naluri untuk melahap manusia maupun binatang mangsanya..

Singkat cerita, buaya besar yang telah memangsa manusia dan hewan ternak akhirnya ditangkap dengan menggunakan helikopter yang membawa anak sapi hidup yang digantungkan dengan tali kebagian bawah chopper itu sebagai umpan.

Buaya dihalau kedarat, dan didarat telah siap regu tembak dari polisi hutan dan sheriff yang menggunakan peluru bius, untuk melumpuhkan reptil raksasa sepanjang hampir tujuh  meter itu. Buaya mengamuk, menyerang siapa dan apa saja, termasuk chopper yang terbang sangat rendah. Sehingga heli terjatuh dan hancur mengenai buaya yang hampir terbius oleh peluru bius. Tampak buaya seperti terperangkap didalam badan helikopter yang berangka metal itu. Hanya kedua matanya yang berkedip lambat.

Sungguh satu suguhan yang memikat, disaat ada perbedaan pendapat antara penyayang binatang seorang professor mitologi dan polisi hutan yang melakukan tugasnya dengan disiplin. Konflik antara penyayang binatang yang sangat percaya pada mitos dan polisi hutan yang berbulat tekad bahwa buaya harus dibunuh karena telah memakan banyak korban.

Serupa, tapi tidak sama persis. Beberapa hari yang lalu, seorang nelayan berusia 23 tahun telah dimangsa oleh seekor buaya besar dengan panjang 7 meter di sungai Siak. Itu berita yang saya baca di media cetak. Tubuh nelayan itu dari pinggang keatas tidak ditemukan lagi. Keluarga dan masyarakat sekitar hanya menemukan bagian pinggang kebawah yang mengapung di air sungai, dengan  satu kaki hanya tinggal sampai bagian lutut, selebihnya tidak ditemukan.. Sadis bener buaya raksasa di sungai Siak..

Popularity: 3%

1 Comment | Category: Bahasa, Environment

AKUKemarin, 7 November 2008, disiarkan secara langsung antara Metro-TV dan stasiun TV Amerika dari Washington, DC. Dengan pembawa acara Kania Sutisna dari Jakarta dan seorang gadis manis dari Washington.

Para panelis dari USA adalah Mr. Edward Masters, mantan duta besar USA di Indonesia dan Prof. John Liddle yang akhli masalah Indonesia dan terutama Islam dari universitas ternama di Amerika Serikat.

Dari Jakarta mewakili masyarakat Indonesia adala Rizal Mallarangeng yang pernah menempuh pendidikan di Amerika Serikat dan seorang tokoh yang saya kurang kenal.

Saya agak kecewa, tatkala Edward Masters mengatakan bahwa akan ada sedikit perubahan perlakuan terhadap Indonesia melalui politik luar negeri pemerintahan administrasi President elect Barack Obama. Kok begitu ?

Padahal kita di Jakarta khususnya dan di Indonesia umumnya, sebagian besar warga kalau nggak mau disebut hampir semua orang sangat mengelu-elukan terpilihnya Barack Obama sebagai Presiden ke -44. Kenapa gayung tidak bersambut ?

Rupanya Indonesia dipandang sebelah mata, hanya dianggap negara kecil dan tidak pantas diperhitungkan dalam kancah perpolitikan dunia. Waduh, saya kecewa berat..

Tapi itu kata panelis, dan bukan kata Obama. Saya yakin bila Barack Obama yang ditanya masalah itu pastilah akan lain jawabnya. Paling tidak Obama akan berbicara sedikit dalam bahasa Indonesia bahwa dia cinta Indonesia karena dia mempunyai akar yang cukup kuat dibumi Indonesia.

 Tidak mungkin  kita orang Indonesia yang merasa ada ikatan emotional begitu dekat dengan Obama akan disepelekan, seperti jawaban Edward Masters yang kurang simpatik tersebut. Aduh, saya kecewa banget dengan mantan Dubes Edward Masters.

Popularity: 2%

No Comments | Category: Bahasa, General

  • About

    Dr. Sukma Merati, DSPADr. Sukma Merati is founder and owner of Riau Pathology Center in Pekanbaru, Riau. Dr. Merati has had various international experience and training, including as a fellow doctor at The Mount Sinai Hospital in New York City, NY, USA (2000-2002). More >

  • Most Popular in 'Bahasa'

    • (none)
  • Calendar

    March 2015
    M T W T F S S
    « Dec    
     1
    2345678
    9101112131415
    16171819202122
    23242526272829
    3031  

    Archives By Month

    Backend

    Subscribe