Ungu LorengBeberapa hari yang lalu saya baru kembali dari Singapore, pusat belanja turis dari Indonesia. Kunjungan saya kali ini kesana sudah lama direncanakan. Tiket Air Asia-pp sudah saya beli sejak November 2008. Saya sudah ancang-ancang untuk keluar dari rutinitas sehari-hari minimal 6 bulan sekali. Maklum, raga ini perlu istirahat agar setiap organ didalam tubuh saya berdurasi lama alias long lasting.

Sesampai di Changi Airport, saya berubah pikiran. karena saya mulai menghitung harga-harga di Singapore dan membandingkannya dengan harga counterpartnya di Malaysia. Belum lagi mengingat kurs rupiah ke dollar Singapore dan membandingkannya dengan kurs rupiah ke Ringgit.

Alhasil, dari bandara Changi saya naik taxi ke  Bugis Street, dimana tersedia banyak bus tujuan Johor Bahru. Dengan ongkos 2,4 dollar Sing dan ditempuh dalam kurang dari satu jam, sampailah saya di Johor Bahru yang disingkat dengan JB.

JB tampak cantik dengan gedung-gedung modern, dan terletak ditepi pantai yang indah. Perbatasan Singapore dan JB adalah Woodland, tempat imigrasi bila memasuki wilayah Singapore. Sedangkan Bandar Sultan Iskandar adalah imigrasi saat memasuki wilayah Malaysia di JB.

Sedikit repot dengan mengisi formulir saat memasuki satu negara, seperti yang saya rasakan saat bepergian dari Hongkong ke Shenzen diwaktu yang lalu. Di Shenzen malahan semua pendatang baru diharuskan untuk diambil potret wajah layaknya pasfoto. Mungkin sebagai antisipasi terhadap terroris yang ditakuti memasuki China.

Makanan di JB yang terbaik menurut saya adalah Nasi Briyani dengan kare ayam. Harganya 9 ringgit, plus teh tarik 2 ringgit. Dengan 11 ringgit alias 33 ribu rupiah terasa makan siang itu sangat memuaskan.

Bandingkan dengan harga makanan di Singapore. Saya mencari makanan yang agak berselera Indonesia di jalan Pisang, berdekatan dengan Arab Street di Singapore. Tahu goreng telur yang dibuat bentuknya tinggi, seperti tumpeng dan nasi putih harganya 6 dollar Singapore atau sama dengan 45 ribu rupiah. Ada pepes ikan, pisang goreng, dst semuanya makanan khas Indonesia yang diolah secara modern.

Pemilik restoran adalah seorang hajjah, warga Singapore. Restoran ini ternyata begitu populer diantara penduduk muslim di Singapore. Tak henti-hentinya penumpang yang naik dan turun kendaraan dijalan Pisang yang relatif sempit dan tidak seberapa panjang yang tampak tegak lurus dengan Victoria Street.

Diseberang jalan Pisang tampak toko-toko yang menjual ikan asin, kacang-kacangan, kerupuk mentah dan semua jenis makanan kering lainnya. Dari pengamatan saya, para penjual disekitar situ airmukanya tampak tidak ceria, tidak happy dan terkesan flat seperti menghadapi masa suram. Tidak sekalipun saya melihat orang disana yang tersenyum. Semuanya  bermuka murung, tampak letih..

Sampailah saya di sepanjang Orhard Road, disini masih banyak orang asing yang berseliweran dari berbagai negara : Australia, Eropa dan Amerika. Sebagian adalah expatriat yang bekerja di Singapore. Disekitar Orchard Road ini kondisi ekonomi yang mengalami resesi tidak begitu tampak dari air muka orang-orang yang berlalu-lalang. Akan tetapi toko-toko meskipun banyak orang yang masuk, kebanyakan hanya melihat-lihat, tanpa membeli barang.  Business terlihat sepi..

Pada satu pertokoan Lucky Plaza yang terletak berdekatan dengan Mount Elizabeth Hospital, ada keadaan baru yang belum saya lihat sekitar satu tahun yang lalu yaitu toko-toko dikelola oleh orang-orang Filipina dengan bahasa tagalog-nya. Mereka bukan sebagai pekerja, akan tetapi pengelola bisnis.

Satu kemajuan besar bagi bangsa Filipina yang bisa ber-expansi bisnis sampai ke Singapore. Mereka bukan lagi tenaga kerja yang mengandalkan tenaganya saja. Akan tetapi saat ini mereka sudah punya modal dan menjadi pemilik atau pengelola satu kegiatan bisnis di areal terpandang di Singapore. Kapan kita bisa seperti itu ?

Popularity: unranked

1 Comment | Category: Bahasa, Traveling

MUSIKBila saya terbangun di pagi hari, biasanya otomatis tangan saya menggapai remote control TV, padahal mata masih terpejam, belum benar-benar terjaga dari tidur sejak semalam

Begitu TV mulai nyala, kuping saya menangkap lagu-lagu dan riuh rendah penonton yang menyaksikan acara musik live yang lagi ngetrend belakangan ini. Huh, ternyata jam sudah menunjukkan jam 7.35 pagi saat kedua mata saya buka…

Rupanya saya tertidur dengan nyenyak selama tujuh setengah jam lebih, karena semalam saya tidur jam 12 tengah malam. Lumayan segar terasa tubuh setelah beristirahat selama itu, yang mendekati anjuran yaitu tidur tidak kurang dari 8 jam.

Saya berusaha memindahkan channel TV, maju dan mundur. Namun acaranya seolah seragam, hampir semua saluran TV programnya adalah music show. Wow, kita seolah dimanja dengan berbagai tampilan yang menarik dari para penyanyi dan band-band yang lagi naik daun…

Tak terbilang jumlah band yang bermunculan, demikian juga penyanyi ada yang soloist, duet, atau kelompok seperti project-P dengan Tika Panggabean sebagai satu-satunya perempuan dalam kelompok itu dengan lagu terbaru mereka mara … mara….mara.

Sedemikian banyak acara di TV terutama di pagi hari, juga siang,  sore dan malam hari yang menyuguhkan program musik dari sudut pandang saya itu positif.. Ada apa dengan masyarakat Indonesia saat ini ? Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

1 Comment | Category: Bahasa, Life

FLUORIstilah keputihan atau dalam bahasa medis disebut ‘fluor albus’ atau ‘leukorrhea’ adalah sekresi yang dihasilkan oleh kelenjar-kelenjar yang ada pada alat genitalia baik laki-laki maupun wanita.

Namun dalam kehidupan sehari-hari, orang menyebut keputihan hanya untuk keluhan pada wanita saja. Saya belum pernah mendengar kalimat ‘ seorang laki-laki mengalami keputihan’, padahal faktanya sangat positif dan banyak atau seringkali dikeluhkan oleh kaum adam.

Dikenal satu ‘fenomena pingpong’ dimana apabila pasangan suami-isteri salah satu diantaranya mengalami keputihan, sebaiknya yang berobat adalah kedua orang pasangan itu, bukan satu yang mengeluh keputihan saja. Alasannya, bila hanya satu berobat, maka si partner sex akan masih menularkan kuman kepada pasangannya ( seperti permainan pingpong, dimana bola pingpong akan ditepis kearah pasangan main).

Sehingga paling efisien, adalah bila keduanya diobati agar permasalahan keputihan menjadi tuntas-tas pada pasangan suami-isteri tersebut.

Laki-laki sering mengistilahkan keputihan itu dengan istilah ‘pilek dibawah’ .  Apa penyebab dan bagaimana dampak keputihan itu terhadap kesehatan terutama kesuburan seseorang ? Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

80 Comments | Category: Bahasa, Popular Health

INDIGOFenomena anak Indigo, yaitu anak dengan kecerdasan diatas normal dan ditengarai mempunyai sixth sense alias indra ke-enam semakin marak belakangan ini.  Yang gampang diingat sebagai contoh anak Indigo adalah Baim, si pemain sinetron cilik yang menggemaskan dan saat ini sedang striping sinetron ’ Tarzan cilik’ di SCTV. 

Dan belum lama ini masih termasuk dalam minggu ini, saya kedatangan seorang pasien bapak yang berusia 51 tahun dan bekerja sebagai PNS. Bapak itu menderita gangguan di lambung, datang ke laboratorium saya, Riau Pathology Center dalam rangka menyerahkan sampel biopsi endoskopi yang baru saja dilakukan terhadap lambung dan esofagusnya oleh seorang dokter internist, KGEH yang mendalami  endoskopi.

Rupanya bapak itu stress berat, sehingga merasakan perut sebah, mual, kembung dan tidak enak dan perih di ulu hatinya. Singkatnya bapak itu menderita GERD, yaitu radang dilambung yang disertai aliran balik asam lambung ke arah esofagus (tenggorokan). Pada kesempatan  itu si bapak  menanyakan kemungkinan penyakitnya dan apa yang akan saya lihat nanti dibawah mikroskop. Serta menanyakan kapan hasil pembacaan biopsi endoskopinya bisa diambil ? Saya jawab, silahkan datang besok siang pada kurang lebih jam yang sama.

Ternyata keesokan harinya si pasien datang pada waktu tengah hari jam 1-2 siang sambil membawa seorang anak gadis kecil berusia 4,5 tahun beserta ibunya, yaitu istri dari bapak itu. Istrinya berusia 45 tahun, ibu rumah tangga yang sincere, sederhana dan lugu. Diluar dugaan,  gadis kecil anak bungsu  pasangan bapak dan ibu tersebut berkata dan bertindak jauh melampaui umurnya dan sekolah TK saja belum.  Anak luarbiasa itu menunjukkan hal-hal  yang benar-benar diluar akal sehat, unbelieveable… Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

52 Comments | Category: Bahasa, General, Life

PINKYou probably won’t believe that these days, not a long time ago news in the media wrote about the killing of 3 (three) tigris Sumateraensis which were wild animals to be protected due to lack of this species left in the whole world. There might be only 400 tigers left in Sumatera, other part of Indonesia and other zoos in the countries outside Indonesia. The price of the beautiful skin of this wild animal was soaring up to the sky. 

They said in the newspaper that those animals were killed by trapping them in the border of the people’s village, near the plantation of sawit or crude palm oil trees. Further the news said that this wild animal sometimes stealing fishes from the net of the village’s fishermen in the bank of the rivers in Sumatera island. So that peoples of the village got very angry and committed to catch the naughty animals alive or dead.

But, unfortunately the body of these animals killed were found without their skin. They just left the animals’ bodies without their skin in the jungle nearby the people’s village. Oh, poor animals with their tragic death. There’s no friendly relationship among people and those animals protected by law. It’s a pity that the Indonesian government did not take any action to this violance against animals protected. Because I’ve never heard that somebody was brought to justice for this kind of crime…

Another tragic story about one man killed by a group of elephants trespassing people’s village. Those huge animals were cracked his body, leaving only pieces of his broken bones with cracked skull, so that no one could identify parts of his body anatomically. The elphants seem were very angry to the man, perhaps due to over manipulated territory of this wild animals for sawit plantation.  The elephant’s habitate were so badly exploited, that no more food for the animals to find for their lives..  Another sad story from Sumatera island..

Let’s think this way. If we were greed and not friendly to the environment, then wait for the end of this world. As we could see, there lots of  disasters everywhere in every places due to the greed of mankind to over exploited the environment. And we’re now getting closer and closer to the end of this world.. So, be wise and friendly to environment…

Popularity: unranked

2 Comments | Category: Environment, Life

blue coralWajahnya masih tetap sama saat saya saksikan pada acara musik ‘Dahsyat’ yang dipandu Luna Maya, Raffi Ahmad dan Olga Syahputra pada 18 Februari yang lalu. Dahsyat adalah program musik yang menjadi favorit saya disamping inBox di SCTV.

Hillary R. Clinton tetaplah Hillary yang saya jumpai di New York pada akhir tahun 2000-an, saat dia mencalonkan dirinya sebagai Senator dari negara bagian New York :  charming, elegant dan dengan mata yang berbinar-binar saat bicara. Bahkan sampai sekarangpun saya masih punya dan simpan dengan baik pin yang bertuliskan ‘Vote for Hilllary’ dengan gambar dirinya, yang saya peroleh saat diadakan jumpa pemilih disatu gedung di Manhattan.

Jujur saja, saya dan keluarga besar saya adalah pengagum dan simpatisan Demokrat di Amrik. Mulai dari Presiden John F. Kennedy, Bill Clinton dan sekarang Barack Obama. Karena ibu saya dahulunya adalah Ketua Wanita Demokrat yang merupakan organisasi yang berafiliasi kepada Partai Nasional Indonesia (PNI), partainya Bung Karno. 

Ibu saya adalah ‘my first inpiring lady’, setelah itu barulah madame Hillary Clinton. Almarhumah ibu saya pernah diundang ke Amerika Serikat pada tahun 1958 selama tiga bulan berkeliling mulai Washington DC beliau sempat diwawancarai penyiar Voice of America (VOA) yang sangat beken pada saat itu. Di New York mengunjungi Ithaca University dan Syracuse di Albany, melihat air terjun diperbatasan USA-Canada yaitu Niagara Falls dan sampai ke Grand Canyon of Colorado, batu cadas paling monumental dinegara bagian Arizona dengan ibukotanya Phoenix.  Juga mengunjungi San Francisco, San Diego dan Los Angeles melihat-lihat Fox Studio, Warner Studio, dst. Akhirnya juga mengunjungi Hawaii dengan pantai Waikiki dan dikalungi kembang warna-warni yang disebut Lei, dileher sebagai ucapan selamat datang ke Hawaii. 

Pada zamannya, ibu saya benar-benar wanita yang ‘tough, hardworking, independent lady’ dengan visi sangat jauh kedepan,  pemikiran yang sangat maju dan modern dan telah nyata-nyata melaksanakan emansipasi wanita. Beliau adalah pendobrak dogma, bahwa : wanita harus didapur, tidak usah sekolah tinggi, tinggal ikut suami dan tidak perlu ikut mencari nafkah karena urusan nafkah adalah tugas dan kewajiban  suami.

Dengan kharisma dan aura hangat dari seorang mantan ibu negara adidaya Amerika Serikat, daya tarik Hillary luar biasa dahsyat. Dia seorang wanita yang merakyat dan ‘downearthed’ atau membumi, yang selalu ingin dekat kepada ‘grass root’, masyarakat dimana dia berada. Baik dinegaranya sendiri maupun dimana saja dia berkunjung.

Berdiri ditengah-tengah murid SDN 01 Menteng-sekolah dimana presiden Barack Obama pernah belajar saat di Jakarta akhir tahun enampuluhan-yang menjemputnya di bandara Halim Perdanakusuma, sungguh suatu pemandangan indah dan  mengasyikkan. Dengan stelan warna pink, Hillary tampak sebagai ibu guru ditengah-tengah muridnya. Wajahnya ceria, diantara anak-anak yang menyambut dan mengelu-elukan dirinya sambil membawa bendera Amerika Serikat.

Dengan latar belakang profesi sebagai seorang pengacara, Hillary sangatlah handal dalam berbicara didepan publik dan memukau audiences. Back-groundnya sama dengan Presiden Barack Obama yang menjadi pengacara populer di Chicago.

Yang membuat saya kagum pada Hillary adalah jiwa pemaaf yang begitu besar terhadap suaminya Bill Clinton yang telah berbuat skandal dengan Monica Lewinsky di Oval Room Gedung Putih, saat dia menjadi first lady. Mana ada wanita yang mau dikhianati, dipermalukan dan dilecehkan oleh perbuatan suami dengan wanita lain…

Hal lain yang saya kagumi dari Hillary, dia sangat ‘legowo’, berlapang dada menerima kekalahannya saat bertarung dengan Obama pada pemilu Amrik yang baru lalu. Dan diapun tidak menuntut menjadi wakil presiden. Ditunjuk menjadi menteri luar negeri alias Secretary of State-pun dia mau saja, tanpa merasa direndahkan oleh Obama. Luar biasa wanita yang berjiwa besar ini yang patut ditiru oleh wanita manapun..

Perhatikan saat Hillary menuruni tangga pesawat, dinegara manapun pesawatnya tiba. Dengan karpet merah ditangga-saya lupa apakah saat Condoleezza Rice jadi menlu juga pakai karpet merah- jalannnya sangat anggun, ‘ladylike’ dan sangat percaya diri. Karena memang dahulunya dia sudah terbiasa disambut dan menuruni tangga pesawat berkarpet merah, saat dirinya menjadi first lady mendampingi mantan presiden William Jefferson Clinton alias Bill Clinton.

Saya yakin diplomasi yang dilakukannya tidak kalah dengan Condie, bahkan prediksi saya melebihi skill dalam melobby para Presiden dan pejabat negara-negara di dunia. Dia disambut hangat di Jepang, Indonesia, Korea Selatan dan China oleh masyarakat setempat. Gertakannya kepada Korea Utara cukup jitu. Bila ingin bersahabat dengan Amerika Serikat, hentikan percobaan rudal jarak jauh yang diberi nama Taepodong.

Banyak hal yang menginspirasi saya dan wanita lain dari seorang Hillary Rodham Clinton. Karena sempitnya waktulah yang membuat tulisan ini  harus diakhiri sampai disini. Good luck, Madame Clinton.  May God bless you always..

Popularity: unranked

No Comments | Category: Bahasa, General

GO GREENRasanya masalah penanaman ganja di propinsi Aceh (NAD) sejak beberapa dekade yang lalu sampai saat ini belum bisa dihentikan. Baik selama era GAM dan sampai saat ini, setelah terjadi perdamaian dibumi serambi Mekah tersebut.

Meski pemerintah dalam hal ini pihak kepolisian dengan gencar melakukan pembongkaran kebun-kebun ganja yang letaknya cukup sulit, dilereng perbukitan dan daerah terisolir yang sangat jarang dilewati masyarakat umum.

Bila pada masa GAM kita boleh ada ‘excuse’ atas masih terus adanya kebun ganja, maka pada saat ini dimana telah terjadi perdamaian antara GAM dan pemerintah NKRI seharusnya masalah kebun ganja ini sudah bisa kita tuntaskan. Apa sebenarnya akar permasalahan dibalik gemarnya masyarakat menanam membuka kebun ganja ? Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

9 Comments | Category: Bahasa, General

Lately, I think I’ve short of time. So many cases that I have to handle, to be examined first by me and later on be processed by my technician which at last I have to look at the microscope to see and finally reveal the diagnoses.

BREASTThe first case was a radical mastectomy from a 37 years old woman with breast cancer. One week ago this patient was done a biopsy on a 6 centimeters lump of her right breast, which already diagnosed with Invasive Ductal Carcinoma. The specimen was measured 15x 15x 3 cm, with nipple and skin attached on it. I have to see diligently, if all the margins of the operation : cranial, caudal, medial, lateral and base of the section were all free from tumor cells. So did to the possibility of vascular invasion or tumor emboli and lymph nodes dissected from her axilla or her right armpit. I found there were massive vascular invasions and infiltration of tumor cells to all the twelve lymphnodes of her right armpit.

OVARYThe second case was a huge ovary cancer of a 43 years old woman. The specimen measured 16x 9x 7 cm, with a hard portion almost to the entire specimen. The outer surface was glistening, greyish-white. On slicing, I found an enormous greywhitish fleshy mass with rubber to hard consistency which later on I’ve made a diagnosis of Solid Embryonal Carcinoma of the Ovary. Under light  microscope the morphology was almost like seminoma, but without lymphocytes infiltration in the stroma. I think the malignancy of this Solid Embryonal Carcinoma of the ovary is moderate. This patient has a bleak prognosis, because there’s already metastases to the peritoneum with adhesions to her bowels and many nodules on her liver..

MYOMAThe third case was a huge fibroid tumor of the womb or Benign Uterine Leiomyoma . The specimen measured 16 centimeters in diameter. On cut surfaces it looked fleshy fresh with  bleeding spots. This specimen from a woman, 42 years of age. Imagine how big was her stomach before the operation  taken to throw out her solid benign tumor of her womb which she has had for 3 years’ time.

ThyroidThe fourth case was a male patient, 56 years of age with a lump on his thyroid gland left lobus measuring 4 centimeters in diameter. This lump was known only 3 months before visiting my laboratory. Rubber consistency and a bit painful on palpation. He admitted that he got fever and difficulty in swallowing and feels short of breath. I’ve done a fine needle aspiration biopsy to his lump. And ultimately my diagnosis was Subacute Thyroiditis or de Quevain’s Thyroiditis. Lucky for him that his tumor need not to be operated, and will be fine and back to normal within 2-3 weeks time with only antibiotic and steroid tappering off therapy.

Popularity: unranked

6 Comments | Category: Cancer

China DollSaya tergelitik untuk menulis setelah melihat begitu banyak contoh profil wajah dari para pesohor /selebriti yang ada didunia, termasuk di Indonesia.

Mari kita lihat wajah Keanu Reeves, blasteran China dan Kaukasus. Terlihat didominasi gene Kaukasus : badan tinggi, kulit cerah bukan kekuningan dan mata relatif normal tidak terlihat lipatan Mongolia sebagaimana ciri khas etnis China yang bermata sipit.

Selanjutnya Alicia Keys, Beyonce, Presiden terpilih Barack Obama, Mariah Carey, dan penyanyi pria berambut kribo Lenny Kravitz.  Mereka semuanya adalah blasteran antara etnis Kaukasus dan ras Afrika atau Niger. Lihatlah masing-masing dari mereka : sangat jelas dominasi ras Afrika pada wajah mereka yang mengalahkan sifat genetik Kaukasus yang mereka miliki. Rambut khas agak keriting, kulit coklat agak gelap dan warna iris mata yang coklat gelap atau hitam, meski tampak sedikit ke-Kaukasusannya dari bentuk hidung bangir Beyonce dan Alicia Keys serta Mariah Carey.

Khusus President-elect Obama, dia mewarisi seluruh profil ayahnya yang berasal dari Kenya. Sedikitpun tidak terlihat wajah Anne, ibunya yang bule bermata biru. Namun, lihatlah Maya Soetoro, adik Obama dari ayah Indonesia. Ternyata sifat genetik Anne, ibunya yang Kaukasia lebih dominan dibandingkan pak Soetoro yang bergenetik Indonesia, maka pandanglah wajah Maya : profil wajah bule, mata kebiruan, kulit sangat cerah dan postur tubuhnya juga tinggi besar, bongsor seperti ras Kaukasus pada umumnya . 

Di Indonesia banyak contoh dominasi phenotipik Kaukasus pada wajah beberapa artis blasteran, seperti Alexandra Gottardo, Cinta Laura, Riyanti Cartwright, Cathy Sharon, Catherine Wilson, Andrew White, Collins Stuart dan Mike Lewis. 

Alexandra Gottardo, ayahnya seorang pria Italia dan ibunya wanita asal Malang. Maka lihatlah hidung, mata dan bibirnya yang tampak mewarisi profil anggun seorang bangsawan dari kebanyakan pria Italia dengan rambut yang  berwarna gelap. Sebuah perpaduan yang sangat indah, kulit tidak terlalu pucat dengan alis mata yang lebat, mata yang abu-abu tidak terlalu biru serta rambut coklat-kehitaman.

Catherine Wilson menurut pandangan saya malah hampir persis seperti bule asli. Gene Indonesianya tidak tampak, kecuali jika dia berbicara bahasa Indonesia yang sangat lancar dan tidak cadel sama sekali. Tutup mata anda dan dengarkan dia berbicara, maka kita tidak akan membayangkan wajahnya yang bule bener-bener.

Popularity: unranked

4 Comments | Category: Bahasa, Life

stikes 3stikes 2stikesIbu saya seorang guru dan kemudian naik menjadi penilik sekolah dasar pada masa kanak-kanak saya. Beliau sangat mengutamakan dan menekankan agar menomor- satukan tugas-tugas yang diberikan di sekolah, ketimbang aktivitas lain, seperti : bermain, membantu pekerjaan dirumah, bepergian dengan keluarga, dll.

Bagi ibu saya, yang kepala SD waktu saya disekolah dasar, saya dan saudara saya tidak boleh tidur malam hari, sebelum PR yang diberikan sebagai tugas oleh guru disiang harinya diselesaikan dengan baik dan sempurna. Andaikan ada soal-soal yang sulit, beliau pasti akan menjelaskan kepada saya dan memberi penyelesaian soal dengan jelas. Tidak ada alasan karena soalnya susah, lalu saya biarkan kosong tidak terjawab sampai keesokan paginya. Ibu saya akan marah dan tidak terima alasan itu.

Demikian pula ayah saya. Meski beliau bukan seorang guru, ayah saya juga sangat memperhatikan pendidikan putra-putrinya. Ayah mempunyai sebuah buku soal matematika yang sangat tebal, dengan jumlah 1000 pertanyaan. Maka bagi setiap anak dan disesuaikan dengan kelas dimana saat itu kita belajar, bapak akan memberikan tugas untuk menyelesaikan minimal 5 soal matematika setiap hari. Buku jawaban soal yang kita buat harus diletakkan diatas meja kerja bapak saya, untuk diperiksa dan diberi nilai bila bapak sudah sempat dan ada waktu untuk itu. Read the rest of this entry »

Popularity: unranked

No Comments | Category: Bahasa, General

« Previous Page121516Next Page »
  • About

    Dr. Sukma Merati, DSPADr. Sukma Merati is founder and owner of Riau Pathology Center in Pekanbaru, Riau. Dr. Merati has had various international experience and training, including as a fellow doctor at The Mount Sinai Hospital in New York City, NY, USA (2000-2002). More >

  • Most Popular Posts

  • Calendar

    March 2015
    M T W T F S S
    « Dec    
     1
    2345678
    9101112131415
    16171819202122
    23242526272829
    3031  

    Archives By Month

    Backend

    Subscribe