Beberapa hari yang lalu, saya mendapat kasus yang menarik dari seorang wanita usia 34 tahun. Diterima di laboratorium PAÂ organ uterus atau rahim yang berukuran 12x 12 x 8 cm. Permukaan luar licin, abu-kecoklatan. Pada pembelahan tampak massa coklat-kehitaman yang mengandung gelembung-gelembung seperti gambar dalam artikel ini.
Pada pemeriksaan mikroskopik, ditemukan banyak villi khoreales avaskuler yang mengalami degenerasi hidropik dikelilingi sel-sel trofoblast. Dibagian lain tampak proliferasi sel trofoblat dengan inti besar dan hiperkhromatik, sesuai dengan trofoblast intermedier. Maka diagnosis saya, Mola Hidatidosa Komplit, Grade-2.
Apa dan bagaimana serta dampak lanjut dari kehamilan anggur atau Mola Hidatidosa yang saya singkat dengan MH ? Read the rest of this entry »
Popularity: 7%
Sejak sepuluh hari ini, naluri saya untuk mengamati ramainya kendaraan di kota Pekanbaru sepertinya terusik. Apa yang berbeda, kenapa rasanya jalanan agak lengang tidak sebagaimana biasanya yang selalu padat kendaraan dan sekaligus macet ?
Saya mengira-ngira, kenapa ya lalu-lalang mobil dan motor terasa menurun sudah lebih seminggu ini. Biasanya bunyi knalpot motor memekakkan telinga, demikian juga deru mesin yang dipacu sedemikian kencang meraung-raung menggetarkan gendang telinga…
Begitulah, propinsi Riau yang dipenuhi kebun sawit sebagai bahan CPO sempat memakmurkan penduduknya. Ditambah lagi dengan banyaknya sumber minyak bumi didalam perut bumi Lancang Kuning. Kata orang, ‘diatas minyak, dibawah minyak’. Read the rest of this entry »
Popularity: 6%
Belum lama, sekitar 2 mingguan ini, saya menemukan kasus yang sangat jarang, yaitu anak sebar kanker kelenjar tiroid pada lokasi supraclavicula, yaitu tulang dikiri-kanan pangkal leher. Persisnya tulang yang pada orang kurus sering dianggap sebagai ‘tempat sabun’, karena cekung seperti wadah sabun di kamar mandi.
Saya sebut sangat jarang, karena meskipun lokasi supraclavicula biasa menjadi tempat anak sebar kanker ganas, namun untuk kelenjar tiroid/ kelenjar gondok sangat jarang ke lokasi itu. Biasanya dia menyebar ke leher didekat muskulus sternocleidomastoideus.
Supraclavicula adalah tempat favorit anak sebar kanker ganas dari berbagai tempat, seperti : payudara, paru, lambung, usus dan ovarium pada penderita wanita. Sedangkan pada laki-laki tersering berasal dari : paru, lambung, usus dan kelenjar prostat. Bagaimana mengetahui adanya benjolan yang berbahaya itu dan kenapa tumor ganas harus menyebar lokasi itu ? Read the rest of this entry »
Popularity: 20%
Bila San Francisco terkenal dengan jembatannya yang disebut ‘Golden Gate’, dan duplikat jembatan ini sudah ada di Palangka Raya. Maka di Batam sudah sangat termasyhur kemolekannya jembatan Barelang. Berkunjung ke Batam bagi saya sudah berulangkali. Sejak tahun 1999, saya sudah menginjakkan kaki berkali-kali di pulau industrial bracket dan bebas pajak yang tersohor itu.
Bila pada kali pertama saya kesana, pulau Batam terkesan masih sunyi, maka kali terakhir pada liburan Lebaran di bulan Oktober ini terasa jauh berbeda. Jalanan sudah sedemikian ramai dengan kendaraan. Baik roda-4, sepeda motor, roda -3 semuanya berseliweran dijalan-jalan raya Batam yang mulai hiruk-pikuk.
Malah terkesan mulai macet terutama pada persimpangan /simpang empat : simpang jam didepan RS. Awal Bros Batam, simpang kearah Bandara Hang Nadim dan juga simpang Baloi View yang menuju ke jembatan Barelang dan pantai Nongsa. Read the rest of this entry »
Popularity: 3%
Saya sangat terkesan dan merasa sangat prihatin, setelah mendengar dan melihat paparan yang begitu lugas dan tuntas mengenai kondisi ekologi planet bumi oleh mantan wapres Amerika Serikat Al Gore dalam program televisi Discovery Channel.
Betapa tidak, semua data dan grafik yang dibuat oleh para akhli lingkungan, termasuk professornya ditampilkan beserta gambar-gambar bumi yang diambil dari pesawat antariksa begitu dahsyat, mencengangkan sekaligus mengerikan.
Lapisan gletser yang telah sangat menipis diserta retaknya bongkahan es di kutub utara dan kutub selatan sangat mengkhawatirkan, bila tidak segera dilakukan resusitasi, istilah kedokteran yang digunakan untuk mencoba melakukan pertolongan disaat kondisi pasien sangat kritis layaknya CPR (cardio pulmonary resucitation). Read the rest of this entry »
Popularity: 3%
Dua minggu yang lalu saya mendapatkan kasus tumor payudara pada penderita usia 33 tahun yang oleh surgeon diduga Benign Pylloides Tumor.
Massa tumor berukuran 15x 7x 4 cm, padat-kenyal. Keluhan lain tidak ada. Penderita seorang ibu rumah tangga dan sudah mempunyai 2 orang anak dengan suami bekerja sebagai security/ satpam di salah satu perguruan tinggi di Pekanbaru.
Setelah dilakukan processing dan dilihat dibawah mikroskop, hasilnya sungguh diluar dugaan dan kasus ini relatif masih jarang ditemukan sesuai literatur dan bagi saya ini kasus pertama kali mendapatkan limfoma diluar kelenjar getah bening (extra nodal). Apa itu Non Hodgkin Lymphoma (NHL) ? Read the rest of this entry »
Popularity: 4%
Produk China yang beredar di Indonesia dan ditengarai mengandung susu ber-melamine seperti : wafer oreo, susu Dutch lady, produk Nestle, eskrim Meiji, permen susu white rabbit, dst. Beberapa bulan yang lalu sekitar bulan Maret tahun ini tersingkap skandal makanan binatang peliharaan (petfoods) produksi China yang berakibat ratusan anjing dan kucing peliharaan di Amerika Serikat dan Canada mati setelah sekian bulan melahap makanan dalam kaleng itu. Ditengarai makanan tersebut telah tercemar bahan kimia melamine.
Pada 11 September yang baru lalu, terungkap bahwa kematian dua bayi dibawah satu tahun di China, akibat mengkonsumsi susu SANLU. Padahal keluhan tentang produk susu itu sudah ada sejak bulan Maret tahun ini. Baru setelah 11 September 2008 barulah ditarik sebanyak 11 metrik ton produk SANLU yang bermasalah dari peredaran di China. Kenapa pemerintah China terkesan lamban menangani kasus ini? Read the rest of this entry »
Popularity: 2%
Ini pengalaman saya pada selasa, dua hari yang lalu. Saat itu jadwal kerja saya lumayan sibuk. Pertama harus memberi kuliah pada mahasiswa D3 jurusan Perekam Medis disebuah Institusi Pendidikan di kota Pekanbaru.
Tidak seperti biasanya pada waktu-waktu yang lalu, maka mulai semester ini saya harus memberikan pelajaran Terminologi Medis selama total 4 jam pada satu hari yang sama. Ini dikarenakan jumlah mahasiswa yang mesti mendapat mata kuliah saya menjadi hampir dua kali lipat dibandingkan tahun lalu. Jadi ada dua lokal, yaitu lokal A dan lokal B.
Kuliah dimulai jam 9.00 pagi dan berakhir jam 13.00 disiang hari yang sangat panas terik itu.Suhu di Pekanbaru sedikit lebih panas dibandingkan Jakarta, mungkin 2-3 derajat Celcius selisihnya. Bayangkan saya harus cuap-cuap pada kondisi kerongkongan yang kering dengan matahari yang bersinar sangat terang, memanaskan apa saja yang ada terutama suhu udara. Selain udara, ada hal penting yang saya amati ikut-ikutan menjadi panas juga, yaitu emosi.. Read the rest of this entry »
Popularity: 4%
Batu empedu adalah batu yang terbentuk dan ditemukan pada sistem empedu yaitu saluran dan kantong empedu. Sistem empedu adanya didaerah hati dengan kandung atau kantong empedu yang menempel ke organ hati dan berwarna kehijauan.
Bila pecah, kandung empedu akan menularkan rasa pahit pada hati dan organ lain yang terkena cairan empedu. Hal ini dapat dirasakan pada hati ayam dimana bila tanpa sengaja kantong empedu pecah, maka rasa hati ayam dan daging nantinya setelah matang akan terasa getir-pahit..
Cairan empedu bersifat asam, sangat pahit dan berfungsi mengikat lemak/kholesterol. Bila konsentrasi cairan empedu sedemikian padat, akan mudah terbentuk batu empedu yang pada gilirannya akan menimbulkan masalah kesehatan yang kompleks. Apa saja permasalahan yang ditimbulkan batu empedu? Read the rest of this entry »
Popularity: 13%
Kata ‘gondongan’ mengacu kepada kondisi pipi yang biasanya kanan dan kiri membengkak. Tepatnya yang dimaksud pipi disini adalah bagian pipi didepan kedua telinga yang dalam bahasa medis kita sebut regio parotis. Pembengkakan ini memberi warna kemerahan dan dapat mengakibatkan tertariknya daun telinga bagian atas kedepan dan kondisi ini sudah pasti dirasakan nyeri oleh penderita.
Parotis adalah salah satu kelompok kelenjar liur besar, yang gampang terjangkit peradangan oleh virus yang disebut ‘mumps virus’. Peradangan ini disebut parotitis atau ‘mumps’ oleh orang-orang dinegara Barat sana atau kita di Indonesia sering menyebutnya dengan ‘gondongan’ (bukan ‘gondok’, lho – jangan salah).
Parotitis mudah diobati, namun bila bukan radang akan tetapi tumor parotis maka ceritanya lain lagi, lebih sulit disembuhkan. Apa itu tumor parotis ? Read the rest of this entry »
Popularity: 16%